Jumat, 10 Februari 2012

PERBEDAAN MICROCONTROLLER DAN MICROPROCESSOR



Perbedaan mikrokontroler dan mikroprosesor
Sebelum membahas lebih lanjut mengenai mikrokontroler, sebelumnya akan dibahas dulu mengenai perbedaan mikroprocessor dan mikrocontroller. Jika kita telaah dari arti katanya maka, microprocessor=pengolah kecil lalu mikrocontroller=pengendali kecil. dari arti diatas sebenarnya sudah bisa diketahui perbedaannya.
Keterangan lebih lanjut:
1. Mikroprosesor bersifat general purpose (berfungsi umum). Seperti arti katanya yaitu pengolah sehingga mikroprosesor hanya berisikan sepaket chip yang hanya berfungsi sebagai pengolah data (terdiri dari ALU, PC, SP, register, clock, interrupt, data/address bus) dari memory. Mikroprosesor tidak memiliki fitur  lainya sehingga untuk dapat beroperasi harus ditambahkan lagi RAM, I/O dan berbagai peripheral atau device lain tergantung penggunaannya. Contoh nya seperti processor INTEL atau AMD pada PC.
2. Mikrokontroler bersifat specific purpose (berfungsi khusus). Seperti arti katanya yaitu pengendali sehingga mikrokontroler berisikan sepaket chip lengkap yang terdiri dari fitur-fitur pengolah data yang juga terdapat dalam mikroprosesor, ditambah RAM, ROM, I/O, dan fitur lain yang terintegrasi di dalamnya. Contohnya dapat ditemui pada perangkat otomotif, mesin industri, elektronik dan perangkat- perangkat lain yang memiliki embedded sistem di dalamnya.

0 komentar:

Posting Komentar